Rencana Buka Prodi Ikom, IAIN Langsa Kunjungi FIS UINSU

Dekan Fakultas Ilmu Sosial (FIS) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) Medan Prof. Dr. Abdurrahman, menerima kunjungan Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Langsa, Kamis (9/2/2023).

Kunjungan itu dalam rangka rencana IAIN Langsa membuka Program Studi Ilmu Komunikasi.

Dekan FIS UINSU Medan, Prof. Dr. Abdurrahman, menyambut hangat kehadiran tim FUAD IAIN Langsa. Menurutnya, kolaborasi adalah jalan terbaik untuk pengembangan pendidikan tinggi yang berkualitas.

“Kami dengan tangan terbuka siap melakukan kolaborasi itu. FIS UINSU dan FUAD IAIN Langsa dapat maju bersama-sama,” kata Prof Rahman, sapaan akrabnya.

Ia menambahkan, kolaborasi ini perlu diwujudkan dengan aksi dan kerja nyata. Menurutnya hanya kerja-kerja berbasis akreditasi, akan mendorong kemajuan pendidikan tinggi khususnya PTKI (Perguruan Tinggi Keagamaan Islam) yang Unggul.

“Pertukaran mahasiswa, pertukaran dosen, kolaborasi jurnal ilmiah harus bisa diwujudkan segera antara FIS UINSU dengan FUAD IAIN Langsa,” ujarnya.

sumber : https://sentralberita.com/2023/02/rencana-buka-prodi-ikom-iain-langsa-kunjungi-fis-uinsu/